Jangan SHOW OFF untuk mendapatkan simpati wanita

Hati-hati dalam “membanggakan” prestasi kamu kepada wanita.

Orang yang INGIN MENDAPAT SIMPATI dengan cara MENONJOLKAN DIRI (Show-Off) bukanlah orang yang MENARIK, tapi orang yang masih coba-coba menarik.

Bukankah jika ada orang yang membesar-besarkan diri didepan kamu, kamu malah ingin lari menghindarinya?



Kebalikan nya, orang yang dapat menahan gejolak untuk TIDAK MEMAMERKAN prestasinya SEHEBAT APAPUN ITU, akan dinilai sebagai orang yang “low profile” dan mampu “stay in control”.

Lalu jika kamu harus menahan gejolak untuk menonjolkan diri, bagaimana diri kamu dapat menonjol dimata wanita?

Sederhana.

Biarkan kelebihanmu kamu terlihat * DENGAN SENDIRINYA * TANPA HARUS kamu pamerkan.

Contohnya, jika kamu memiliki mobil Ferrari, kamu tidak perlu berkata kepada wanita “Hey, ayo aku antar kamu naik Ferrari baruku!”

Kamu hanya perlu DENGAN NORMAL mengantarnya pulang dan dia akan DENGAN SENDIRI nya melihat Ferrari mu.

Jika kamu merasa diri kamu PINTAR, kamu tidak perlu berusaha untuk memamerkan kepintaranmu dengan menceritakan detil rumus formula matematika yang baru saja kamu temukan. Kamu cukup BICARA NORMAL dan biarkan dia merasakan KEPINTARAN kamu melalui perbincangan normal, bukan perbincangan yang kamu paksakan agar tampak pintar.

Jika kamu pernah keliling dunia dengan mengunjungi 80 negara, kamu tidak perlu berkata “Tau ga? aku ini pernah travelling ke 80 negara loh! ..keren kan? ..kamu suka kan sama aku?”

* Sungguh sebuah turn-off *

Kamu hanya perlu bicara normal dan JIKA lawan bicara kamu bertanya “kamu sudah pernah keluar negri belum?” maka kamu dapat menjawab “Ya, kebetulan aku pernah keliling 80 negara. Mulai dari Amerika, Russia, Belgia, Swis, Jepang, Korea, Thailand, …………………………… …………………………… ………………. …………….. …………………. ………… ……………………………………… … ……………….. ………………. ……. ……… ……………………………… ………. …………………… ……………………… ………………. …………. ………….. ……. ………………… ……. dan yang paling indah itu menurutku adalah kota Paris.

Lihat bedanya?

Lebih lanjut, jika kamu diam namun ada orang lain yang justru menceritakan prestasimu, disitulah kamu akan jadi MENARIK SECARA INSTAN.

Sebagai Pria Idaman, ingat untuk tidak berusaha memamerkan prestasimu kepada lawan jenis hanya untuk mendapatkan simpatinya. Biarkan lawan jenis kamu melihat kemenarikan dirimu dengan sendirinya secara alami.

Karena jika tidak, mereka akan menggaruk kepala mereka dan berkata:

* Sungguh sebuah turn-off *
Ronald Frank
- See more at: http://pencinta-wanita.com/artikel/jangan-show-off-untuk-mendapatkan-simpati-wanita/#sthash.Lb4RQRup.dpuf

0 Response to "Jangan SHOW OFF untuk mendapatkan simpati wanita"

Post a Comment