Cerita dibalik pria yang sukses pasti ada ...... ? (bagian satu)

Ada apa saja dibalik seorang pria yang sukses? Apa rahasia pria tersebut bisa menjadi sukses? Apa kegiatan rahasia yang dilakukan pria-pria setelah sukses? Dan apa juga fenomena lainnya yang terjadi ketika seorang pria jadi sukses?

Kemarin ini saya iseng men-tweet 25 item yang sudah menjadi fakta, kelucuan, dan rahasia umum di masyarakat modern ini. Silakan disimak dengan santai dan ringan, sebagian untuk merenung, sebagian untuk tersenyum.

1. dibalik pria sukses, ada wanita yang hebat dan sabar..

2. dibalik pria sukses, ada wanita yang ia cintai dan sayangi sepenuh hati..

3. dibalik pria sukses, ada wanita yang suka mengalah dan menyisipkan ide seolah-olah hasil pikiran sang pria..

4. dibalik pria sukses, ada wanita yang rajin mendoakannya..

5. dibalik pria sukses, ada ambisi untuk menyenangkan dan membahagiakan hati mamanya..

6. dibalik pria sukses, ada ayah yang sok cool dan ga peduli padahal sangat bangga di dalam hati..

7. dibalik pria sukses, ada wanita yang suka belanja..

8. dibalik pria sukses, ada setidaknya tiga jenis pembukuan perusahaan..

9. dibalik pria sukses usia 50an, ada istri yang rajin dandan menor dan rambutnya mekar seperti singa..

10. dibalik pria sukses, ada mental breakdown dan tangisan yang hanya diketahui oleh sang wanita..

11. dibalik pria sukses, ada banyak orang yang black campaigning dan ngomongin di belakang..

12. dibalik pria sukses, ada wanitanya yang kesepian dan anak-anak yang tidak mengenal figur sang ayah..

13. dibalik pria sukses, ada wanita yang ketar-ketir takut ditinggalkan..

14. dibalik pria sukses, ada calon mertua yang ngebet dan memaksa-maksa anak gadisnya..

15. dibalik pria sukses, ada banyak tuntutan sepihak dari wanita-wanita yang mengaku pernah dihamili..

16. dibalik pria sukses, ada wanita simpanan..

17. dibalik pria sukses, ada wanita-wanita yang caper..

18. dibalik pria sukses, ada banyak wanita yang menggerayanginya dengan bantuan pelet dan susuk..

19. dibalik pria sukses, ada wanita-wanita yang nyinyir dan sirik dengan kekasih/istrinya..

20. dibalik pria sukses, ada wanita-wanita sosialita dan pencinta harta..

21. dibalik pria sukses, ada wanitanya yang terlantar dan kesepian..

22. dibalik pria sukses, ada banyak tagihan rahasia kartu kredit untuk pijat, karaoke, dan entertainment lainnya..

23. dibalik pria sukses, ada wanita-wanita yang mencintainya.. dan mereka saling tidak mengetahui satu sama lain.

24. dibalik pria sukses, ada wanita yang menyangka dirinyalah yang membuat sang pria jadi sukses..

25. dibalik pria sukses, ada banyak mantan pacar yang nyesel senyesel-nyeselnya..

Sebenarnya masih ada satu lagi sih: dibalik pria sukses dalam romansa, ada apa lagi yah? Wkwkwkwkwkwk....

Apakah ada item yang terpikir oleh Anda dan masih belum tersebut di atas? Silakan sebutkan di kolom komentar.
Demi kemajuan kita semua segeralah bergabung bersama kami di Fans Page :Broken Heart Survival Guide, untuk mendapatkan materi-materi berkualitas lainnya untuk sebuah infestasi besar dalam hidup Anda.

Indahnya berbagi cerita dan cinta terhadap orang lain seperti Anda.


Salam revolusi cinta

0 Response to "Cerita dibalik pria yang sukses pasti ada ...... ? (bagian satu)"

Post a Comment